Sabtu, 31 Maret 2012
Mujahadah Menyongsong UAMBN, USBN dan UN
Bertempat di
halaman Madrasah Ibtidaiyah YAPPI Ringintumpang, Sabtu (31/3) digelar Mujahadah
dalam rangka menyongsong UAMBN, USBN dan UN Tahun Pelajaran 2011/2012.
Mujahadah dimulai sekitar pukul 19.30 wib, diikuti oleh seluruh civitas
akademika MI YAPPI Ringintumpang, Komite Madrasah, dan masyarakat sekitar. Pada
mujahadah kali ini yang menjadi imam adalah beliau KH. Suparman Abdul Manan,
M.Si. pengasuh Pon.Pes. Al-I’anah Playen, Gunungkidul.
Label:
Berita Madrasah,
Kegiatan
|
0
komentar
Jumat, 30 Maret 2012
Tips Menghadapi Ujian Nasional (UN) Tahun 2012
Ujian Nasional atau disingkat UN sudah di ambang pintu. Berbagai
persiapan harus dilakukan oleh para siswa kelas akhir dari berbagai tingkatan
mulai tingkat SD/MI ( Sekolah Dasar dan Madrasah Ibtidaiyah ), SLTP/MTs (
Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama dan Madrasah Tsanawiyah ) dan juga SLTA / MA (
Sekolah Lanjutan Tingkat Atas dan Madrasah Aliyah ). Persiapan yang harus
dilakukan mulai mental, kesehatan dan kemampuan otak agar dalam pelaksanaan UN
nanti bisa berhasil secara maksimal sesuai dengan diharapkan. Berbagai upaya
dilakukan. Ada cara yang benar (belajar sungguh-sungguh dan banyak mengerjakan
kisi-kisi UN). Dan ada juga cara yang ‘salah’ (mencari kunci jawaban dan
bocoran UN). He he he. Mana yang akan anda pilih? Target kelulusan UN Rata-rata
Nilai Akhir (NA) minimum 5,5, dengan formasi nilai terdiri dari 60% dari nilai
UN ditambah dengan 40% nilai sekolah. Jangan lupa nilai akhir setiap mata
pelajaran tidak boleh di bawah 4,0. Dengan adanya penilaian semacam itu membuat
para siswa semakin harus ‘bekerja keras’ untuk bisa berhasil dalam menghadapi
UN dan mendapatkan hasil yang memuaskan (lulus)
Berikut saya kutip untuk anda para pelajar/siswa kelas akhir yang
akan menghadapi Ujian Nasional.
Label:
Artikel,
Kiat Sukses UN dan UAMBN
|
0
komentar
Kamis, 29 Maret 2012
TRY OUT UN TINGKAT PROPINSI
Sebagai salah
satu upaya untuk lebih memantapkan para siswa dalam menghadapi Ujian Nasional, dan
juga untuk mengetahui seberapa besar kesiapan siswa dalam menghadapi Ujian
Nasional yang direncanakan di selenggarakan pada bulan Mei mendatang, hari ini
Kamis, 29 Maret 2012 MI YAPPI Ringintumpang ikut serta menyelenggarakan Try Out
atau latihan Ujian Nasional Tingkat Propinsi. Try Out UN Tingkat Propinsi kali
ini dijadwalkan mulai hari Kamis, 29 Maret 2012 sampai hari Sabtu, 31 Maret
2012.
Label:
Berita Madrasah,
Informasi
|
1 komentar
Langganan:
Postingan (Atom)